Kajian merupakan salah satu bahan yang akan menjadi landasan dalam kegiatan KONFERENSI PERTANIAN INDONESIA yang dapat diikuti oleh mahasiswa pertanian, peternakan, perikanan dan kehutanan di universitas seluruh Indonesia. Kajian yang dibuat oleh mahasiswa, merupakan tahap pertama dalam serangkaian kegiatan KONFRENSI PERTANIAN INDONESIA, serta menjadi syarat mahasiswa yang dapat mengikuti kegiatan tersebut. Ketentuan-ketentuan terkait Kajian Mahasiswa adalah sebagai berikut:
A. Format Penulisan Kajian Mahasiswa
1. Kajian diketik dengan format kertas A4, dengan margin:
left : 4 cm
right : 3 cm
top : 3 cm
bottom : 3 cm
left : 4 cm
right : 3 cm
top : 3 cm
bottom : 3 cm
2. Panjang Kajian antara 1-3 halaman, tidak termasuk daftar pustaka.
3. Font Times New Roman, 12pt, spasi 1,5.
4. Kajian terdiri dari pendahuluan/pengantar, isi (termasuk pendapat serta rekomendasi solusi), dan penutup/kesimpulan, dengan jumlah paragraf disesuaikan kebutuhan, serta dilengkapi nomor halaman.
5. Kajian yang dibuat adalah hasil kajian sendiri ataupun hasil diskusi bukan menjiplak/plagiat atau semacamnya dan dapat dipertanggung jawabkan. Kajian harus merujuk pada tema KONFERENSI PERTANIAN INDONESIA “Bergerak Sinergi Untuk Memajukan Pertanian Indonesia” dengan topik yang digali sesuai dengan sudut pandang keilmuannya masing-masing (Pertanian, Kehutanan, Perikanan dan Ilmu Kelautan dan Peternakan) mengenai topik dibawah ini : (pilih salah satu, setiap Mahasiswa 1 topik)*
· Peran dunia pendidikan terhadap kemajuan Pertanian Indonesia
· Kontribusi lulusan pertanian dalam membangun Pertanian Indonesia
· Optimalisasi sumber daya manusia pertanian guna mendukung pembangunan Pertanian Indonesia yang berkelanjutan
· Kebijakan penanganan langsung terhadap permasalahan pertanian dan kesejahteraan Petani.
5. Judul ditulis dengan format rata tengah/center, sebelum paragraf pertama.
6. Dipojok kanan atas ditulis “Kajian Mahasiswa untuk KONFERENSI PERTANIAN INDONESIA”, contact person yang dapat dihubungi terdiri dari email dan nomor telepon/Hp, dan data mencakup: nama, nama jurusan, fakultas, dan instansi (universitas).
7. Data-data yang dicantumkan dalam Kajian harus disertai sumber-sumber (running note/foot note dengan format standar dan dicantumkan pula pada daftar pustaka).
B. Sistematika Penilaian
1. Kajian akan dinilai dari waktu pengumpulan serta isi pembahasan mengenai topik yang dipilih dan sumber data. Penilaian dilakukan oleh 3 juri yang telah ditetapkan panitia.
2. Penilaian ditentukan berdasarkan skala 0-100.
C. Sitematika Pengiriman
- Kajian diketik dan dikirim ke email kementan.bem.ipb@gmail.com paling lambat tanggal 28 September 2011 pkl 22.00 Subject email: Kajian Mahasiswa untuk KPI/Nama/Univ. Contoh: Kajian Mahasiswa untuk KPI/Aditya Anwar/IPB.
2. Kajian di-convert dalam bentuk pdf.
D. Informasi Lanjutan
1. Panitia akan menetapkan 40 kajian terbaik yang akan diumumkan pada tanggal 29 September 2011.
2. Bagi 40 Mahasiswa dengan kajian terbaik dapat mengikuti rangkaian acara KONFRENSI PERTANIAN INDONESIA yang dilaksanakan di IPB Dramaga Bogor pada tgl 1-2 Oktober dengan mendapatkan casback 50% dari investasi kegiatan keseluruhan.
CP: Adhiaksa (08561344508), Elizabeth (085642742233)
CP: Adhiaksa (08561344508), Elizabeth (085642742233)